Sabtu, 17 Juli 2010

"Pak SBY, mohon pindah dari Cikeas ke Istana"

Topik di minggu ini yang sedang menghangat di Twitter adalah Presiden disuruh pindah dari rumah pribadai ke istana. Adalah Najwa Shihab, pembawa acara di MetroTV, yang pertama kali melempar isu itu. Follower Najwa yang berjumlah ribuan pun seketika turut berkicau.

"Surat pembaca Kompas hari ini: ”Pak SBY mohon pindah ke istana,kami saban hari sengsara tiap anda&klg keluar dr rmh di Cikeas," begitu tulis Najwa Shihab pada timeline twitter.

Najwa memaparkan isi surat pembaca dari Hendra NS, yang menuliskan di rubrik Redaksi Yth Harian Kompas edisi Jumat (16/7/2010). Warga Cibubur itu (Hendra,red-) mengaku mengalami hal tidak menyenagkan dengan sistem pengawalan SBY saat hilir mudik dari rumah pribadinya di Cikeas ke Istana Kepresidenan di Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat.

Dulu seperti inilah yang dijanjikan... "SBY akan Tinggal di Istana"

"Saya akan tinggal di Istana. Pertimbangannya demi efisiensi. Apabila tetap tinggal di sini (Cikeas), negara akan mengeluarkan uang dalam jumlah besar untuk pengamanan lingkungan sekitar rumah dan biaya perjalanan dari Cikeas ke istana pulang pergi," kata SBY.

Sementara kalau di di istana, lanjut SBY, selain dari sisi kemanan dan protokoler, semua fasilitas juga telah tersedia lengkap. Para tamu juga akan lebih gampang untuk bertemu. "Yang lebih utama, tidak akan bikin macet jalan, kalau saya lewat," ungkap SBY serius.


Bagaimana dengan sekarang??? sudah lupa ya, Pak???

Keluhan Hendra NS terhadap PATWAL presiden, disini



Tidak ada komentar:

Banner.... Blog.... Blog.... Blog.... ~.O